Manfaat buncis untuk kesehatan - Buncis merupakan tanaman sejenis polong-polongan yang dapat dimakan. Semua bagian tanamannya seperti biji, buah, dan daunnya bisa dimanfaatkan sebagai sayuran. Kandungan protein di dalamnya membuat sayuran ini bermanfaat bagi kesehatan tubuh.
Berbicara mengenai buncis, sebenarnya sayuran ini mirip dengan kacang panjang, namun memiliki rasa yang lebih manis dan memiliki kandungan air lebih banyak. Banyaknya manfaat yang bisa kita dapatkan dari buncis tentunya tidak lepas dari kandungan zat gizi dan nutrisi yang terdapat di dalamnya. Buncis memiliki kandungan vitamin A, B1, B2, B3, B6, B11, C, K, dan serat. Selain nutrisi tersebut, buncis juga mengandung mineral seperti magnesium, mangan, fosfor, zat besi, tembaga, kalsium, potassium, dan molybdenum.
Dari semua kandungan yang terdapat dalam sayuran buncis, akan memberikan manfaat yang sangat baik bagi kesehatan tubuh, tentunya bila dikonsumsi secara rutin. Nah, berikut ini beberapa manfaat sayuran buncis untuk kesehatan tubuh:
![]() |
Manfaat Buncis untuk Kesehatan |
1. Meningkatkan sistem kekebalan tubuh
Kandungan vitamin B1, B6, dan C yang terdapat di dalamnya akan membantu meningkatkan sistem kekebalan tubuh anda. Tentu hal ini akan sangat berguna dan bermanfaat bagi tubuh anda. Dengan sistem imun atau sistem kekebalan tubuh yang kuat, maka gangguan kesehatan atau penyakit tidak akan mudah menyerang tubuh anda.
2. Meningkatkan sistem metabolisme
Buncis memiliki berbagai macam kandungan mineral, seperti magnesium, mangan, kalium, dan zat besi. Semua kandungan tersebut sangat baik untuk kesehatan tubuh, salah satunya yaitu dapat meningkatkan sistem metabolisme tubuh. Apabila sistem metabolisme meningkat, tentu hal ini akan berefek meingkatkan kinerja organ tubuh.
3. Melancarkan sistem pencernaan
Buncis juga merupakan sayuran yang kaya akan kandungan serat. Serat sangat baik untuk sistem pencernaan tubuh. Dan sistem pencernaan yang baik akan dapat mengontrol kadar kolesterol dalam tubuh. Oleh sebab itu, konsumsilah buncis secara rutin aga sistem pencernaan tubuh anda tetap lancar dan terjaga.
4. Memperkuat tulang
Kandungan fosfor dan kalium yang terdapat dalam buncis sangat baik untuk kesehatan tulang. Agar tulang dalam tubuh anda tetap kuat dan terjaga kesehatannya, maka konsumsilah buncis secara rutin. Dengan demikian anda tidak perlu takut tulang keropos. Mengkonsumsi buncis juga dapat membantu menghindarkan anda dari penyakit osteoporosis.
Baca juga : Makanan sehat untuk mencegah osteoporosis
5. Bermanfaat untuk ibu hamil
Bagi ibu yang sedang hamil atau sedang mengandung, anda bisa memanfaatkan buncis untuk kesehatan tubuh anda dan juga sang bayi dalam kandungan. Kandungan vitamin K yang terdapat di dalamnya mampu menjaga kesehatan janin dan membantu dalam perkembangan janin. Selain itu, kandungan asam folat di dalamnya mampu mencegah bayi lahir cacat.
6. Mengatasi batu ginjal
Penyakit batu ginjal bisa menyerang siapa saja. Oleh sebab itu kita harus waspada dan mencegahnya dari sekarang. Untuk mencegahnya, anda bisa memanfaatkan buncis. Buncis dipercaya mampu mencegah dan mengatasi penyakit batu ginjal. Konsumsilah sayuran buncis secara rutin agar terhindar dari batu ginjal.
Baca juga : Penyebab batu ginjal dan cara alami mengotinya
7. Mengontrol glukosa
Buncis memiliki kandungan protein yang cukup tinggi, dan protein yang terdapat di dalamnya tidak jauh beda yang ada pada telur. Apabila diolah dan dimasak dengan benar, serta dikonsumsi secara teratur, maka kandungan protein dalam buncis tersebut akan dapat diserap oleh tubuh dengan sempurna. Sehingga kadar glukosa dalam tubuh akan bisa dikontrol dengan baik.
Baca juga : Cara mudah cegah diabetes sejak dini
8. Menjaga kesehatan jantung
Mengkonsumsi buncis seminggu 4 kali, akan dapat membantu menyehatkan organ tubuh anda, terutama pada jantung. Hal ini karena adanya kandungan asam folat yang terdapat dalam sayuran buncis, yang dimana kandungan tersebut sangat baik untuk kesehatan tubuh, khususnya kesehatan jantung.
9. Menjaga kulit tetap awet muda
Penuaan dini memang terkadang secara tidak sadar, untuk mencegahnya anda bisa memanfaatkan sayuran seperti buncis. Kandungan antioksidan yang terdapat di dalamnya dapat membantu menjaga kulit tetap awet muda, menjaga kulit dari serangan radikal bebas serta paparan sinar matahari. Konsumsilah buncis secara rutin agar anda tetap terlihat awet muda.
Demikianlah informasi tentang Manfaat Buncis untuk Kesehatan. Semoga informasi diatas bermanfaat. Terimakasih.
0 comments:
Post a Comment
Terimakasih telah berkunjung ke situs kami, Silahkan tinggalkan komentar