Manfaat Menakjubkan Wortel untuk Kecantikan

Manfaat menakjubkan wortel untuk kecantikan - Wortel adalah salah satu jenis sayuran yang memiliki banyak manfaat baik untuk kesehatan maupun kecantikan. Kandungan nutrisi dan gizi yang ada didalamnya membuat wortel ini dipilih banyak orang sebagai bahan masakan atau makanan.

Kebanyakan orang memang lebih mengenal manfaat wortel yang baik untuk kesehatan mata, hal ini karena kandungan vitamin A yang sangat tinggi dalam wortel. Tapi tahukah anda, sebenarnya bukan hanya itu saja manfaat dari wortel. Wortel juga menyimpan berbagai macam nutrisi yang bisa membantu anda menjaga kesehatan maupun kecantikan.

Wortel memang mengandung vitamin A yang baik untuk mata maupun kesehatan tubuh lainnya. Namun wortel juga mengandung nutrisi lainnya seperti sifat antioksidan didalamnya yang dapat membantu mencegah timbulnya keriput serta mencegah penuaan dini. Berikut ini beberapa manfaat menakjubkan wortel untuk kecantikan:
Manfaat Menakjubkan Wortel untuk Kecantikan
Manfaat Menakjubkan Wortel untuk Kecantikan

1. Menjaga kesehatan kulit

Wortel memiliki kandungan vitamin A dan juga zat-zat pendukung lainnya yang mampu menjaga kulit agar tetap cantik dan bersinar. Wortel menghilangkan noda hitam pada kulit akibat pigmentasi. Anda bisa memanfaatkan wortel dengan cara dijadikan sebagai masker. Anda juga bisa memanfaatkannya dengan dikonsumsi agar dapat memberi nutrisi dari dalam.

2. Menjadikan kulit lebih bersinar

Kulit anda akan terlihat lebih bersinar ketika melakukan perawatan menggunakan wortel secara rutin. Buatlah masker wortel dengan tambahan susu murni, madu, dan minyak zaitun. Lakukan perawatan masker tersebut secara rutin 2 kali dalam seminggu. Hal ini ditujukan agar mendapatkan kulit yang lebih cerah, halus, dan lebih kenyal.

3. Melembabkan kulit dan membuatnya lentur

Untuk membuat kulit menjadi lebih lembab dan lentur, anda bisa memanfaatkan wortel dengan cara memarut 2-3 wortel, tambahkan 1 sdt susu mentah, madu, dan minyak zaitun. Bersihkan wajah anda, lalu terapkan masker tersebut pada kulit wajah. Tunggu 15-20 menit dan bilsa dengan air. Kulit anda akan terasa lebih lentur dan lebih lembab.

4. Mengatasi kulit kering

Anda juga bisa mengatasi kulit kering dengan memanfaatkan wortel. Baik wanita maupun pria. Biasanya kekeringan kulit disebabkan oleh kurangnya kalium. Sedangkan wortel mengandung kalisum yang cukup tinggi. Konsumsilah jus wortel secara rutin agar kulit anda terjaga kesehatannya dan terhindar dari kekeringan.

5. Mencegah penuaan dini

Wortel juga dapat anda manfaatkan untuk membantu mencegah penuaan dini. Kandungan nutrisi dan zat seperti antioksidan didalamnya dapat membantu menangkal radikal bebas dan memperlamban penuaan dini. Konsumsilah secara rutin dan juga jangan lupa lakukan perawatan menggunakan masker wortel tersebut.

6. Melembutkan rambut

Bukan hanya baik untuk kulit wajah saja, tapi juga baik untuk kesehatan dan kecantikan rambut. Wortel memiliki kandungan yang dapat membantu mencegah kerusakan dan kerontokan rambut. Cukup merebus wortel secukupnya, aduk dan tambahkan beberapa sendok yogurt dan satu butir telur. Aplikasikan pada rambut hingga kulit kepala anda secara merata. Tunggu selama satu jam.

Cara membuat masker wortel

Setelah anda mengetahui beberapa manfaat menakjubkan dari wortel, kini saatnya anda mengetahui bagaimana cara membuat masker wortel yang benar. Anda bisa memanfaatkan masker ini untuk kecantikan kulit anda. Berikut ini caranya:

Pertama

  1. Cucilah 2-3 wortel sampai bersih.
  2. Haluskan wortel tersebut dengan parut atau mesin blender. Kemudian peras airnya.
  3. Gunakan air perasan wortel itu untuk masker. Oleskan pada seluruh kulit wajah anda.
  4. Atau anda bisa menempelkan langsung wortel yang telah dihaluskan tanpa di peras.
  5. Biarkan hingga nutrisi wortel meresap dalam pori-pori kulit.
  6. Setelah kering, bilaslah kulit wajah anda dengan air bersih.

Kedua

  1. Cucilah 2 wortel sampai bersih.
  2. Kemudian masaklah hingga airnya mendidih dan sedikit lunak.
  3. Hancurkan wortel yang sudah lunak.
  4. Campurkan 2 sdt madu, dan aduk hingga merata.
  5. Oleskan perlahan pada kulit wajah anda secara merata.
  6. Tunggu hingga 10-20 menit, lalu cuci wajah anda dengan air bersih. 
Demikianlah informasi tentang Manfaat Menakjubkan Wortel untuk Kecantikan. Semoga informasi diatas bermanfaat. Terimakasih.