Manfaat Dan Bahaya Minum Jus Lemon Setiap Hari - Lemon merupakan salah satu buah dengan kandungan vitamin C yang sangat tinggi sehingga sangat baik untuk kesehatan karena dapat meningkatkan sistem kekebalan tubuh. Lemon sendiri biasanya digunakan sebagai minuman atau jus segar, selain itu lemon juga kerap dijadikan sebagai penangkal bau amis pada masakan atau ikan.
Berbicara tentng lemon, banyak orang beranggapan bahwa lemon merupakan buah yang kaya akan manfaat sehingga banyak orang yang mengkonsumsi atau minum jus lemon setiap hari. Hal itu memang tidak salah, karena memang lemon memiliki banyak manfaat untuk kesehatan tubuh, namun dalam kondisi tertentu kita juga dilarang mengkonsumsi lemon dikarenakan dapat membahayakan kesehatan tubuh kita.
Minum jus lemon setiap hari memang akan meningkatkan kesehatan tubuh kita, namun dalam kondisi tertentu juga dapat membahayakan tubuh kita. Oke, dalam kesempatan kali ini kita akan membahas tentang manfaat dan bayaha minum jus lemon setiap hari. Berikut penjelasannya.
![]() |
Manfaat Dan Bahaya Minum Jus Lemon Setiap Hari |
Manfaat minum jus lemon setiap hari
1. Meningkatkan sistem kekebalan tubuh
Manfaat pertama dari minum jus lemon setiap hari yaitu untuk meningkatkan sistem kekebalan tubuh. Lmeon kaya akan kandungan vitamin C yang akan menjadi antioksidan dan akan menangkal berbagai radikal bebas dan virus penyebab penyakit.
2. Melancarkan sistem pencernaan
Salah satu manfaat yang kita rasakan dari minum jus lemon setiap hari yaitu sistem pencernaan atau buang air besar menjadi lancar. Nah, bagi anda yang memiliki masalah sulit buang air besar atau sembelit, jus lemon merupakan salah satu solusi terbaik untuk mengatasinya. Kita dapat mengkonsumsi jus lemon kapan saja, namun dalam hal ini, baiknya kita minum jus lemon pada malam hari menjelang tidur, sehingga pada pagi harinya sistem pencernaan akan menjadi lancar.
Baca juga : Cara alami melancarkan sistem pencernaan
3. Membantu menurunkan berat badan
Seperti yang telah dijelaskan pada point sebelumnya dimana jus lemon sangat efektif dalam melancarkan sistem pencernaan. Dengan demikian, tentu jus lemon juga efektif untuk membantu menurunkan berat badan. Sistem pencernaan yang lancar akan lebih mudah bagi kita dalam menurunkan berat badan. Hal ini pula yang membuat banyak orang menjadikan jus lemon sebagai minuman wajib untuk menurunakn berat badan.
Baca juga : Cara alami menurunkan berat badan dengan cepat
4. Mengobati sakit tenggorokan
Minum jus lemon juga dapat mengobati sakit tenggorokan. Ya, sakit tenggorokan dapat diatasi dengan minum jus lemon hangat. Atau anda juga dapat menggunakan jus lemon untuk berkumur. Dalam hal ini anda juga disarankan untuk minum jus lemon hangat dimalam hari.
5. Mengobati sariawan
Tidak hanya sakit tenggorokan saja, jus lemon juga sangat efektif untuk mengobati sariawan. Hal ini dikarenakna kandungan vitamin C pada lemon yang sangat tinggi. Ya, sariawan disebabkan karena tubuh kekurangan vitamin C. Dengan minum jus lemon maka sariawan akan sembuh dengan cepat, walaupun terkadang akan terasa sedikit perih saat minum jus lemon tersebut.
Baca juga : Penyebab dan cara alami mengobati sariawan
6. Membersihkan racun atau detoksifikasi tubuh
Jus lemon juga sangat efektif dalam membuang racun berbahaya yang masuk ke dalam tubuh. Hal ini dikarenakan lemon akan menjadi detoksifikasi tubuh, sehingga tubuh menjadi lebih sehat. Jus lemon sangat disarankan bagi anda yang memiliki kebiasaan merokok.
7. Menyegarkan nafas dan mengatasi bau mulut
Lemon memiliki aroma khas da menyegarkan sehingga lemon sering kali dijadikan sebagai penangkal bau tak sedap seperti bau amis pada masakan dan lain sebagainya. Nah, dengan jus lemon kita juga dapat membuat nafas kita menjadi lebih segar, dan juga dapat mengatasi masalah bau mulut. Dengan demikian akan membuat kita menjadi lebih percaya diri.
8. Mengatasi stres atau meningkatkan mood
Ketika anda stres, depresi mood buruk dan suasana hati buruk lainnya, cobalah untuk minum jus lemon. Jus lemon dipecaya sangat ampuh dalam meningkatkan mood sehingga membuat perasaan kita menjadi lebih baik. Lemon akan menjaga saraf kita tetap tenang, sehingga perasaan cemas, stres atau depresi dapat terarasi.
9. Menurunkan tekanan darah tinggi
Nah sahabat, bagi anda yang menderita penyakit darah tinggi, jus lemon sangat cocok untuk anda minum setiap hari. Jus lemon sangat ampuh sekali dalam menurunkan tekanan darah tinggi. Selain jus lemon anda juga dapat minum jus melon, jus mentimun dan buah-buahan lainnya.
10. Menyehatkan jantung
Jus lemon dapat mencegah atau mengatasi tekanan darah tinggi, itu artinya jus lemon juga efektif untuk menjaga kesehatan jantung. Hal ini dikarenakan salah satu penyebab masalah pada jantung yaitu dikarenakan tekanan darah tinggi.
11. Meningkatkan kecerdasan otak
Minum jus lemon setiap hari juga dapat meningkatkan kecerdasan otak. Hal ini dikarenakan kandungan kalium pada lemon yang cukup tinggi. Kalium akan membuat daya ingat kita lebih kuat sehingga akan membuat otak kita menjadi lebih cerdas. Untuk itu jus lemon baik untuk dikonsumsi mereka yang masih duduk dibangku sekolah.
12. Menjaga kecantikan kulit
Lemon merupakan bahan alami yang biasa digunakan sebagai masker wajah untuk perawatan kulit wajah, Namun dengan minum jus lemon, kita juga dapat membuat kulit menjadi sehat dan cantik. Hal ini dikarenakan kandungan vitamin C pada lemon dapat menangkal radikal bebas penyebab masalah pada kulit, selain itu lemon juga akan membersihkan racun dalam tubuh yang juga dapat merusak kecantikan kulit. Dengan demikian, selain baik untuk kesehatan, minum jus lemon juga baik untuk kecantikan kulit.
13. Menyeimbangkan Ph
Manfaat jus lemon yang berikutnya adalah untuk menyeimbangkan Ph dalam tubuh. Lemon memiliki rasa asam yang tentunya dapat menjaga kadar keasaman di dalam tubuh kita. Lemon bertindak sebagai alkaling yang akan menjaga Ph tetap normal.
14. Mencegah penyakit kanker
Kandungan vitamin C dan antioksidan dalam lemon sangat efekti untuk menangkal berbagai radikal bebas, selain itu kandungan flavonoid dalam lemon juga akan melindungi tubuh dari berbagai jenis penyakit salah satunya penyakit mematikan seperti kanker.
Bahaya minum jus lemon bagi kesehatan
Sebenarnya jus lemon tidak memiliki efek samping dalam dunia kesehatan. Namun, dalam kondisi tertentu, kita tidak diperbolehkan mengkonsumsi jus lemon. Kondisi tententu yaitu ketika kita menderita penyakit diare, jus lemon yang akan memperparah diare, selain itu penderita tekanan darah rendah juga dilarang mengkonsumsi jus lemon. Hal ini dikarenakan jus lemon akan semakin menurunkan tekanan darah anda, dan hal itu dapat berakibat berbahaya.
Demikianlah informasi tentang Manfaat Dan Bahaya Minum Jus Lemon Setiap Hari. Jus lemon memiliki banyak sekali manfaat untuk kesehatan, namun ingat, dalam kondisi tertentu kita dilarang minum jus lemon. Semoga informasi diatas bermanfaat. Terimakasih.